Yuk! Cari Tahu Fakta Menarik Pijat Jepang!

pijat jepang

Pijat Jepang atau lebih dikenal dengan nama pijat shiatsu ialah metode pemijatan asal Jepang yang dipercaya menawarkan banyak manfaat untuk tubuh. Metode pemijatan yang satu ini dilakukan dengan melibatkan penggunaan jari-jari untuk memijat tubuh di beberapa titik tertentu. Jika diartikan dalam bahasa Indonesia, ‘shiatsu’ berarti tekanan jari. Bagi Anda yang berencana mencoba teknik pemijatan ini dengan memanggil jasa pijat panggilan semarang, maka coba simak terlebih dahulu beberapa fakta menarik tentangnya seperti berikut ini!

Metode pijat yang efektif menghilangkan pegal di tubuh

Perlu diketahui, teknik pijat ini terfokus pada meridien line atau pada aliran syaraf dari ujung kaki hingga ujung kepala manusia. Selain itu, teknik pemijatan ini juga lebih didominasi oleh gerakan stretching sehingga sangat cocok dicoba oleh mereka yang memiliki intensitas tinggi dalam beraktivitas setiap hari. Apakah Anda salah satunya? Baik itu sering berjalan, sering stres karena pekerjaan atau lainnya, terlalu sering duduk atau bahkan kesulitan tidur di malam hari sangat tepat mencoba teknik pemijatan dari negeri sakura ini.

Teknik pijat sangat unik

Teknik pijat dari Jepang ini cukup unik dan berbeda dari yang lainnya. Bagaimana tidak, biasanya pemijatan pada umumnya menggunakan teknik urut sedangkan pemijatan shiatsu jauh berbeda. Pemijatan ini mengharuskan para terapis untuk menginjak bagian titik-titik tertentu pada tubuh manusia secara perlahan. Bukan tanpa alasan, pijakan diberikan untuk meregangkan otot-otok yang kaku di tubuh manusia. Biasanya, pada tahap pertama akan dilakukan warming up dari bagian atas ke bawah. Berikutnya dilakukan stretching untuk mengendurkan otot bagian pinggang, kaki dan beberapa titik lainnya. Setelahnya baru dilakukan penginjakan ala gerakan shiatsu untuk menghilangkan semua rasa pegal Anda.

Metode pemijatan yang aman untuk ibu hamil

Tidak bisa dipungkiri, ada banyak sekali keluhan yang dialami oleh para ibu hamil. Mulai dari rasa pegal di hampir seluruh badan hingga stres. Tentu saja kondisi ini tidak baik jika dibiarkan terlalu lama. Selain berdampak buruk untuk sang ibu, kondisi tersebut juga bisa mempengaruhi janin dalam kandungan lho. Nah, salah satu cara terbaik untuk meredakan beberapa permasalahan tersebut ialah dengan melakukan metode pijat Jepang. Hanya saja, banyak ibu hamil yang khawatir melakukannya karena satu dan lain hal.

Tidak perlu risau, pijat shiatsu berbeda dari teknik pemijatan lainnya. Pijat yang satu ini justru diklaim aman untuk ibu hamil. Hanya saja, terdapat bagian-bagian tertentu yang rentan dan biasanya dianjurkan untuk dihindari ibu hamil. Salah satunya ialah memijat di area mata kaki. Namun tenang saja, saat ini telah hadir jasa pijat profesional yang bisa dipanggil ke rumah dan dilakukan oleh terapis berpengalaman yang dilengkapi sertifikasi lho.

Efektif mengatasi masalah susah tidur hingga depresi

Teknik pijat tradisional dari Jepang ini memiliki manfaat yang cukup bagus bagi kesehatan. Bagi Anda yang memiliki tingkat kesibukan cukup tinggi setiap harinya, maka sangat direkomendasikan untuk mencoba teknik pijat shiatsu. Coba ingat kembali, apakah Anda terlalu sering duduk saat bekerja? Sering berjalan atau terlalu sering berada di satu posisi tertentu dalam waktu lama. Pasti Anda akan merasa pegal bukan? Nah, bagi Anda yang sering banyak gerak, stres atau kesulitan tidur maka coba lakukan pemijatan shiatsu. Pastikan Anda melakukan teknik pijat Jepang dengan mengandalkan jasa pijat panggilan terpercaya ya!

Tinggalkan komentar